Jangan Lupa Evaluasi Kinerja Investasi Reksa Dana

mengenal-4-strategi-yang-bisa-diterapkan-dalam-investasi-reksa-dana
Mengenal 4 Strategi Yang Bisa Diterapkan Dalam Investasi Reksa Dana
June 23, 2021
ingin-investasi-rendah-risiko-reksa-dana-pasar-uang-bisa-jadi-pilihan
Ingin Investasi Rendah Risiko? Reksa Dana Pasar Uang Bisa Jadi Pilihan
June 25, 2021
Show all

Jangan Lupa Evaluasi Kinerja Investasi Reksa Dana

jangan-lupa-evaluasi-kinerja-investasi-reksa-dana

Ada hal penting dalam investasi namun sering diabaikan oleh investor, ya! evaluasi kinerja investasi. Termasuk dalam Investasi Reksa Dana, evaluasi kinerja investasi sangat penting dilakukan. Evaluasi kinerja investasi umumnya dilakukan setiap akhir tahun atau setiap semester.

Meskipun mekanisme investasi Reksa Dana semua dananya dikelola oleh Manajer Investasi yang berpengalaman, namun sebagai investor Anda harus tetap melakukan evaluasi kinerja investasi untuk dapat mencapai tujuan keuangan yang telah direncanakan.

Lalu, bagaimana cara melakukan evaluasi kinerja investasi Reksa Dana? Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengevaluasi kinerja investasi Reksa Dana, diantaranya ialah:

  • Cek Secara Berkala

Yang dimaksud dengan cek secara berkala ialah mengecek kinerja Reksa Dana secara rutin setiap periode tertentu, bukan setiap hari. Penting untuk mencatat informasi lengkap tentang investasi yang Anda miliki mulai dari jenis, harga pembelian dan jumlah unit penyertaan yang dimiliki. Setiap melakukan pengecekan, catat juga berapa harga unit dan NAB Reksa Dana saat membeli dan berapa nilainya saat ini.

Dengan tahu harga NAB per unit investasi ketika melakukan pembelian maka Anda bisa menghitung tingkat pertumbuhan atau penurunan dalam satu tahun atau satu semester belakang.

  • Bandingkan Kinerja Tiap Periode

Langkah selanjutnya ialah membandingkan kinerja investasi Reksa Dana tiap periode. Namun yang perlu diperhatikan bahwa ketika membandingkan kinerja investasi, Anda juga harus melihat acuan yang dapat digunakan untuk mengukur pertumbuhan harga. Misalnya, menggunakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sebagai acuan untuk membandingkan kinerja investasi saham.

  • Lakukan Evaluasi

Setelah membandingkan kinerja setiap periode dengan menggunakan acuan, selanjutnya lakukan evaluasi apakah kinerja investasi Reksa Dana yang Anda miliki sudah sesuai dengan harapan dan tujuan keuangan Anda.

Contohnya, jika Anda berinvestasi Reksa Dana untuk kebutuhan beli mobil 5 tahun lagi sebesar Rp 100 juta. Maka untuk bisa mencapai tujuan keuangan tersebut Anda harus berinvestasi sebesar Rp1.250 ribu per bulan dengan asumsi pertumbuhan minimal rata-rata 8.5% per tahun.

Saat melakukan evaluasi maka lihatlah kembali, apakah kinerja investasi Anda sudah sesuai dengan target yakni minimal bertumbuh 8.5% per tahun? Jika tidak maka ada kemungkinan bahwa tujuan keuangan kamu tidak tercapai sesuai dengan yang Anda harapkan.

  • Buat Keputusan

Hal terpenting setelah melakukan evaluasi adalah mengambil tindakan atau keputusan lanjutan dari evaluasi tersebut. Dari contoh yang kita bahas sebelumnya, Jika kinerja investasi yang Anda lakukan dibawah dari asumsi awal maka ambil keputusan yang bisa membantu memperbaiki kinerja investasi tersebut.

Pertama, Anda bisa mengalihkan investasi ke Reksa Dana lain yang memiliki kinerja lebih bagus. Kedua, Anda juga bisa menjual unit penyertaan Reksa Dana Anda kemudian baru melakukan pembelian ke Reksa Dana yang lebih rendah risiko jika dirasa kondisi pasar pada jenis Reksa Dana yang Anda ambil banyak diprediksi belum bisa membaik  dalam jangka waktu ke depan.

Ketiga, Anda juga bisa menambah modal investasi jika memang semua instrumen investasi sedang mengalami penurunan kinerja akibat suatu keadaan tertentu, misalnya dampak pandemi seperti saat ini. Namun demikian, dengan keyakinan dan optimisme bahwa kinerja investasi tersebut dapat bertumbuh baik di tahun-tahun mendatang.

Lakukan evaluasi kinerja investasi Reksa Dana yang Anda miliki secara berkala agar investasi Anda terarah dan bisa mencapai tujuan keuangan Anda. Semoga bermanfaat!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *